ROOTS DAY KE-3 SMP NEGERI 1 SERIRIT
17-11-2023
SMP NEGERI 1 SERIRIT KAMPANYEKAN ANTI PERLINDUNGAN DAN ANTI KEKERASAN MELALUI PELAKSANAAN ROOTS DAY Hari Unjuk Informasi dan Kreasi tentang Pencegahan Perundungan di Sekolah (Roots Day) adalah hari perayaan yang dipimpin oleh Siswa Agen Perubahan dan melibatkan semua elemen sekolah (siswa, guru, tenaga kependidikan, orang tua, penjaga sekolah, dan lain-lain). Roots Day bertujuan untuk menularkan perilaku positif kepada seluruh siswa sekolah dengan mengampanyekan pesan anti perundungan melalui berbagai kreasi seni. SMP Negeri 1 Seririt merupakan salah satu sekolah yang mengadakan kegiatan Roots Day setiap tahunnya. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kampanye yang diinisiasi oleh agen perubahan. Pelaksanaan Roots Day atau Peringatan Hari Anti Perundungan dan Anti Kekerasan SMP Negeri 1 Seririt memiliki beberapa tujuan diantaranya. 1. Melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan anti perundungan dan anti kekerasan di SMP Negeri 1 Seririt, serta menyiapkan program tindak lanjut hasil evaluasi kegiatan masa penilaian 17 November 2022 sampai 16 November 2023. 2. Mendukung terciptanya relasi yang harmonis antar peserta didik. 3. Memfasilitasi peserta didik untuk mengembangkan karakter yang positif dan berbudi pekerti guna mencegah terjadinya perundungan di lingkungan sekolah maupun diluar sekolah. 4. Membentuk karakter peserta didik yang mampu memberikan dukungan bagi teman sebayanya yang mengalami perundungan dan mendorong teman sebaya untuk tidak melakukan perundungan. 5. Mendorong terlaksanakannya kegiatan pencegahan perundungan, dan kampanye anti perundungan. Perayaan Roots Day di SMP Negeri 1 Seririt pada tahun ketiga ini melibatkan anak-anak yang tergabung dalam agen perubahan tahun 2023 untuk mengkampanyekan anti perundungan di SMP Negeri 1 Seririt kepada seluruh siswa. Kampanye yang dilaksanakan melalui kegiatan Roots Day tersebut dikemas dalam berbagai bentuk pementasan, diantaranya adalah pementasan drama, puisi, tari kreasi, karaoke, mars agen perubahan, dongeng, orasi, dan juga sosialisasi melalui penampilan "bondres" yang diperankan oleh agen perubahan SMP Negeri 1 Seririt. Kampanye anti perundungan dan anti kekerasan melalui pelaksanaan Roots Day ini diharapkan mampu untuk memberikan pemahaman tentang perundungan kepada seluruh siswa, sehingga dapat tercipta iklim sekolah yang nyaman serta bebas dari perundungan.
Kembali ke Galeri Video
Share This Video To :